Sri Obatin Teh Jiwa Jadi Pemenang Lomba KRENOVA Tingkat Kabupaten Semarang Tahun 2024

poteker Nunik Indra Astutik, S.Si.,Apt berhasil membawa Sri Obatin Teh Jiwa menjadi pemenang dalam lomba KRENOVA Tingkat Kabupaten Semarang tahun 2024.

Sri Obatin Teh Jiwa merupakan sebuah inovasi pelayanan farmasi yaitu Sistem Reminder Obat Rutin TB Epilepsi HIV Jiwa. Sri Obatin Teh Jiwa dirancang untuk pasien Tuberkulosis (TBC), Epilepsi, HIV-AIDS, dan gangguan kesehatan jiwa.

Kemenangan inovasi Sri Obatin Teh Jiwa dalam Lomba KRENOVA Tingkat Kabupaten Semarang tahun 2024 tentunya menambah prestasi RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo.

Kepala Bidang Penunjang dan Pelayanan Medik, dr. RR Gita Irianti memberikan secara langsung sertifikat penghargaan kepada Apoteker Nunik, Senin (28/10/2024).

Penyerahan piagam penghargaan tersebut juga didampingi oleh Kepala Bagian Tata Usaha, Tri Hariyanti, SKM, MM dan Kasie Pelayanan Medik, dr. R Lembayung Puri.

Seperti diketahui, Sri Obatin Teh Jiwa merupakan inovasi pengingat jadwal kontrol berobat kembali pada pasien dengan penggunaan obat jangka panjang melalui pesan SMS dan Whatsapp.

Dengan adanya Sri Obatin Teh Jiwa dapat menjamin suplai obat pasien, meningkatkan kepatuhan minum obat. serta menjamin keberhasilan terapi pada pasien dengan pengobatan jangka panjang.

Diharapkan Sri Obatin Teh Jiwa dapat meningkatkan efektivitas pengobatan dan kualitas hidup pasien.



Pembaca Layar