RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo sebagai salah satu rumah sakit terkemuka di Ambarawa, terus berkomitmen untuk selalu memberika pelayanan kepada pelanggan. Selain itu dengan banyaknya kasus-kasus yang berhubungan dengan Rehabilitasi Medik, RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo telah dilengkapi SDM serta peralatan sesuai kebutuhan dan standar KEMENKES RI. Hal tersebut bertujuan agar pelayanan yang diberikan merupakan pelayanan paripurna.
Rehabilitasi Medik Merupakan bagian dari penunjang medis RSUD dr. Gunawan Mangunkusumo yang memberikan pelayanan kesehatan secara tim. Tim tersebut terdiri dari dokter, fisioterapi, okupasi terapi, serta terapi wicara.
DOKTER
Dokter spesialis kedokteran fisik dan rehabilitasi (sp. KFR) melaksanakan pemeriksaan / penilaian / asesmen untuk menegakan diagnosis medis dan fungsional, menegakan diagnosis, mengarahkan, menetapkan dan mengevaluasi diagnosis terapi yang dibutuhkan.
FISIOTERAPI
Pelayanan kesehatan yang ditujukan untuk mengembangkan, memelihara, dan memulihkan gerak dan fungsi tubuh dengan menggunakan penanganan secara manual, peningkatan gerak, peralatan (fisik, elektrotepeutis dan mekasis), peralatan fungsi dan komunikasi.